Loading...

18 February 2015

Unknown

Cara Mendekatkan Anak dengan Al Quran

DIKARUNIAI anak yang shaleh tentu merupakan impian bagi setiap pasangan suami-istri. Namun, untuk mendapatkan anak yang shaleh tentunya pula harus dibarengi dengan niat dan sikap yang baik yang tercermin dari dalam diri seorang suami-istri tersebut.

Salah satu kriteria seorang anak dikatakan saleh adalah dengan kedekatannya terhadap Al-Quran.
Dan berikut tips agar anak dekat dengan Al-Quran :

1. Sejak dalam kandungan, ibu membiasakan diri pergi ke masjid dan berada di majelis-majelis Al-Quran. Tak lupa selalu berdoa kepada Allah SWT. agar dikaruniai anak yang saleh dan pntar.
2. Hendaknya ayah menjadi seorang yang perhatian terhadap Al-Quran dan seorang guru Al-Quran. Rasulullah SAW bersabda, “Sebaik-baiknya kalian adalah mereka yang belajar Al-Quran dan mengajarkannya,” (HR. Bukhari).
3. Bila menginginkan anak-anak menjadi pencinta Al-Quran, langkah pertama yang harus dilakukan orang tua adalah juga mencintai Al-Quran. Perbanyaklah membaca Al-Quran di rumah sehingga sejak matanya bisa memandang dunia, anak lebih dahulu mellihat Al-Quran. Dan sejak bisa mendengarkan, hal yang sering didengarnya adalah bacaan Al-Quran. Sehingga, lambat laun anak akan akrab dengan Al-Quran.
4. Keluarga mengondisikan rumahnya dengan Al-Quran sesuai usia anak-anaknya.
5. Pendidikan anak harus dilakukan jauh sebelum anak lahir, yang dimulai dengan mencari pasangan yang berasal dari keturunan yang baik. Pasangan dari keluarga pencinta Al-Quran pasti memberi pengaruh kecintaan pula kepada Al-Quran.
6. Ibnu Mas’us r.a berkata, “Setiap pendidik suka jika ajarannya diikuti, dan pendidikan Allah ialah Al-Quran.” [reni/islampos]

Sumber : Yudiar, Nino. 2009. Keajaiban Doa Orang Tua: Bandung. Khazanah Intelektual